Soal PH Kelas 6 Tema 8 Subtema 3 Bumi Matahari dan Bulan
Gurupertama.com ._ Artikel tentang Soal PH Kelas 6 Tema 8 Subtema 3 Bumi Matahari dan Bulan beserta dengan kuncinya. Soal penilaian harian adalah penilaian yang dilakukan oleh guru kepada siswa setelah menyelesaikan 1 minggu pembelajaran. Soal ini terdiri atas 25 nomor yang terbagi atas 3 jenis yaitu soal pilihan ganda, soal isian dan Essai
A. Contoh Soal PH Kelas 6 Tema 8 Subtema 3 Bumi Matahari dan Bulan
Soal PH Tematik K13
Kelas 6 ( Enam )
Tema 8 Bumiku
Subtema 3 Bumi Matahari dan Bulan
Waktu 90 Menit
Latihan Soal PH Subtema 3 PPKN
Berilah tanda silang () pada huruf A, B, C, atau D yang merupakan jawaban yang paling benar !
1. Melaksanakan kerja bakti membersihkan halaman depan kelas merupakan sikap peduli di lingkungan ...
a. rumah
b. sekolah
c. masyarakat
d. negara
2. Setiap orang berhak atas lingkungan hidup yang baik dan sehat sebagai bagian dari hak asasi manusia. Ketentuan tersebut ditegaskan pada undang-undang nomor 32 tahun 2009, yaitu ...
a. Pasal 64 ayat (1)
b. Pasal 64 ayat (2)
c. Pasal 64 ayat (3)
d. Pasal 64 ayat (4)
3 Bentuk perlindungan anak dari perbuatan diskriminasi ditunjukkan oleh tindakan ...
a. Anak tidak dipisahkan tempat tinggalnya dari orang tua
b. Anak mendapat kasih sayang dari orang tua
c. Mendapat perlakuan sama dari guru, meski berasal dari suku bangsa yang berbeda
d. Mengikutsertakan anak dalam kegiatan kampanye pemilu
4 Selalu memperhatikan kondisi lingkungan alam mencerminkan sikap ...
a. sportif
b. percaya diri
c. sabar
d. peduli
Latihan Soal PH Subtema 3 BAHASA INDONESIA
Paragraf berikut untuk soal nomor 5 dan 6!
Gerhana bulan terjadi pada musim kemarau. Saat musim kemarau, langit biasanya tampak lebih bersih. Dengan langit yang bersih, kita dapat mengamati prose terjadinya gerhana bulan dengan maksimal dan jelas.
5 Informasi pokok paragraf di atas adalan ...
a. Waktu terjadi gerhana bulan
b. Proses terjadinya gerhana
c. Keaadaan langit saat gerhana
d. Pengaruh gerhana bulan
6. Kata maksimal pada paragraf berarti ...
a. Keadaan penting
b. Hasil diharapkan
c. Berhasil banyak
d. Sebanyak-banyaknya
Paragrat berikut untuk menjawab pertanyaan nomor 7 dan 8:
Kepulauan Raja Ampat memiliki potensi wisata yang besar terutama untuk penyelaman. Destinasi wisata ini diakui sebagai salah satu lokasi menelam terbaik di dunia. Flora dan faunanya tergolong sangat lengkap. Di tempat ini juga terdapat habitat karang terbaik di nusantara.
Informasi pokok paragraf di atas terdapat pada kalimat ...
a. pertama
b. kedua
c. ketiga
d. keempat
8. Kesamaan kata lokasi pada paragraf di atas adalah ...
a. bidang
b. tempat
c. area
d. kawasan
Latihan Soal PH Subtema 3 IPA
9. Pernyataan berikut ini yang tepat terkait gerhana Matahari adalah ...
à. Gerhana matahari terjadi pada malam hari.
b. Gerhana matahari terjadi karena bulan menghalangisinar matahari yang menuju bumi.
c. Gerhana matahari terjadi saat bulan purnama.
d. Gerhana matahari menybabkan bulan tidak terlihat waktu malam.
Perhatikan pernyataan berikut!
1. Sinar matahari terhalang oleh bulan
2. Sinat bulan terhalang bumi
3. Sinar matahari tidak sampai ke bulan
4. Sinar matahari tidak sampai ke bumi
10. Pernyataan yang tepat terkait gerhana matahari ditunjukkan oleh nomor ...
a. 1) dan 2)
b. 1) dan 4)
c. 2) dan 3)
d. 3) dan 4)
11. Saat terjadi gerhana bulan, kedudukan bumi berada di antara matahari dan bulan. Kondisi tersebut menyebabkan. Bayangan bumi tidak sampai ke bulan Seluruh permukaan bulan terlihat gelap gulita
Bayangan bumi menutupi permukaan bulan Sinar matahari berkurang kekuatannya
12. Kalender yang dibuat berdasarkan kala revolusi bulan terhadap bumi adalah ...
a. Kalender Masehi
b. Kalender Matahari
c. Kalender Komariah
d. Kalender Syamsiah
Latihan Soal PH Subtema 3 IPS
Perhatikan gambar berikut!
13. Kenampakan alam Indonesia pada gambar di atas dapat dimanfaatkan untuk kegiatan ...
a. pariwisata
b. peternakan
c. pertanian
d. perkebunan
14. Dampak positif dari banyaknya wisatawan asing yang datang ke Indonesia adalah ....
a. Jumlah pengangguran menurun
b. Lapangan kerja meningkat
c. Cadangan devisa meningkat
d. Komoditas impor menurun
15. Masyarakat yang tinggal di daerah dataran tinggi umumnya memiliki rmata pencaharian sebagai ...
a. nelayan
b. petani padi
c. pegawai kantor
d. petani sayur dan buah
16. Keadaan pertanian Laos lebih maju dari sector yang lain karena ...
a. Mendapat bantuan bibit tanaman dari PBB
b. Sector industry di Laos tidak dapat berkembang
c. tersedianya lahan dan curah hujan yang cukup
d. Negara Laos tidak dikelilingi lautan
Latihan Soal PH Subtema 3 SBdP
17. Jenis reklame yang dibuat menggunakan tiang besar, kuat dan bersifat semi permanen disebut ...
a. poster
b. iklan
c. baliho
d. embalase
18. Jenis reklame berupa selebaran kertas yang berisi gambar dan tulisan disebut ....
a. baliho
b. poster
c. iklan
d. embalase
19. Berikut bukan ciri brosur adalah ...
a. Diterbitkan berkali-kali
b. Memiliki pesan tunggal
c. Isi jelas
d. Desain menarik
20. Berikut termasuk brosur non komersial adalah brosur ...
a. Menawarkan kursus
b. layanan kesehatan
c. menawarkan produk kosmetik
d. menawarkan produk minuman
Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!
21. Membuang sampah di sungai dapat mengakbatkan... air.
22. Sikap tidak peduli terhadap penggunaan bahan bakar ramah lingkungan dapat menyebabkan polusi..
Paragraf berikut untuk soal nomor 23 dan 24!
Pulau Komodo termasuk wilayah yang dilindungi oleh pemerintah pusat sebagai Taman Nasional Komodo. Pulau Komodo berbatasan langsung dengan provinsi NTB dan merupakan bagian dari NTT yang paling ujung. Di pulau Komodo ada sekitar 1.300 ekor hewan komodo yang
terhitung pada 2009.
23. Kalimat utama paragraf di atas terdapat pada kalimat ke ...
24. Di Pulau Komodo terdapat hewan komodo sekitar ... ekor.
25. Bulan melakukan gerak revolusi terhadap ... dan ...
26. Gerhana bulan terjadi saat bulan berada di titik terjauh dari ...
27. Sikap antre ketika membeli tiket wisata menunjukkan salah satu unsur Sapta Pesona yaitu ...
28. Dalam bidang ketenagakerjaan adanya kegiatan pariwisata dapat membuka ... bagi masyarakat sekitar.
29. Seni yang digunakan untuk menawarkan suatu barang, produk, atau jasa disebut ...
30. Pada sebuah kemasan sebuah produk terdapat reklame.
Reklame pada kemasan produk disebut....
Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan tepat!
31. Bagaimana upaya yang dapat kamu lakukan untuk
memperoleh hakmu terhadap lingkungan alam?
Jawab :
32. Perhatikan paragraf berikut !
Pulau Bawean terletak di kabupaten Gresik, Jawa Timur. Di pulau ini tersim|an potensi alam yang indah. Keindahan alamnya belum dimanfaatkan secara maksimal. Ibarat putri cantik yang belum berdandan. Pulau berjarak 81 mil dari kota Gresik ini juga disebut Pulau Putri.
Tuliskan informasi dari paragraf di atas !
Jawab :
33. Apa yang terjadi pada peristiwa gerhana matahari ?
Jawab:
34. Bagaimana pengaruh kegiatan pariwisata terhadap infrastruktur di sekitar daerah pariwisata?
Jawab.:
35. Apa yang kamu ketahui tentang spanduk ?
Kunci Jawaban Soal
Dibawah ini kami sertakan kunci jawaban Soal PH Kelas 6 Tema 8 Subtema 3 Bumi Matahari dan Bulan agar mempermudah dalam menganalisis soal ph diatas.
Kunci Jawaban Latihan Soal PH Subtema 3
1. B
2. A
3. C
4. D
5. A
6. D
7. A
8 B
9 B
10. B
11. C
12. C
13. A
14. C
15. D
16. C
17. C
18. B
19 A
20. B
21. Pencemaran/ polusi
22. Udara
23. Satu /1
24. 1.300
25. Bumi, matahari
26. Bumi
27. Ketertiban
28. Lapangan kerja
29. Reklame
30. Embalase
31. Untuk memperoleh hak atas lingkungan alam, kita hendaknya berupaya memenuhi kewajiban terhadap lingkungan alam terlebih dahulu, dengan demikian hak kita atas lingkungan alam akan
kita dapatkan.
32. Informasi dari paragraf di atas adalah :
Pulau Bawean terletak di Kabupaten Gresik, Jawa Timur. Pulau Bawean menyimpan potensi alam yang indah. Keindahan Pulau Bawean belum dimanfaatkan secara maksimal.
33. Pada saat terjadi gerhana matahari posisi bulan diantara matahari dan bumi sehingga sinar matahari terhalang menuju bumi.
34 Ketersediaan infrastruktur di sekitar daerah pariwisata sangat dibutuhkan untuk kenyamanan wisatawan. Kondisi ini mendorong pemerintah membangun berbagai infrastruktur di sekitar daerah wisata. Adanya pembangunan tersebut menyebabkan di daerah sekitar menjadi semakin lengkap dan terpenuhi.
35. Spanduk merupakan jenis reklame dengan tujuan komersial maupun non komersial. Informasi yang
dimuat dibuat ringkas, padat, dan jelas. Informasi ditulis pada kain atau sejenisnya yang dibentangkan diantara dua tiang pada tempat strategis dan ramai.
Lihat Juga Soal Tematik Kelas 6 Semester 2
Itulah Contoh Soal PH Kelas 6 Tema 8 Subtema 3 Bumi Matahari dan Bulan beserta dengan kuncinya. Mudah mudahan bisa menberikan manfaat