Soal Tematik Kelas 4 Tema 3 Sub tema 1 Hewan dan Tumbuhan Dilingkungan Rumahku
Gurupertama.. Di hari yang cerah ini saya akan membagikan artikel tentang Soal Tematik Kelas 4 Tema 3 Sub tema 1 Hewan dan tumbuhan dilingkungan rumahku beserta dengan kuncinya. Soal PHadalah penilaian yang dilakukan oleh guru kepada siswa setelah menyelesaikan 6 kali pembelajaran atau 1 sub tema. Soal ini terdiri atas 60 nomor yang terbagi atas tiga jenis yaitu soal pilihan ganda, soal isian dan soal uraian
Soal ini di diringkas dari materi kelas 5 tema 5 sub tema 1 yang terdiri atas 5 mata pelajaran. Soal PH ini di analisis dari KD 5 mata pelajaran
A. Soal Tematik Kelas 4 Tema 3 Sub tema 1 Hewan dan tumbuhan dilingkungan rumahku
Soal Tematik Kelas 4 Pkn KD 3.2
1. Disiplin dalam merawat tanaman akan mengembangkan sikap ....a. acuh tak acuh
b. tidak peduli
c. bertanggung jawab
d. sewenang-wenang
2. Kita harus ... sikap yang merusak tumbuhan.
a. melaksanakan
b. melakukan
c. menghindari
d. mengembangkan
3. Sikap tidak bijak terhadap tumbuhan akan berdampak ....
a. kelestarian tumbuhan terjaga
b. lingkungan menjadi nyaman
c. kelangkaan tumbuhan
d. air bersih tetap tersedia
Soal Tematik Kelas 4 Bahasa Indonesia KD 3.3
4. Informasi yang didapat dari kata tanya berapa adalah ....a. keterangan suatu tempat
b. penjelasan tentang alasan terjadinya suatu hal
c. penjelasan hasil menghitung jumlah secara tepat berupa bilangan
d. berupa benda, pengertian, penjelasan, atau penegasan
5. Kata tanya yang digunakan untuk menanyakan benda, keadaan, atau perbuatan yaitu ....
a. siapa
b. mengapa
c. apa
d. bagaimana
6. Informasi yang didapat dari kata tanya bagaimana adalah ....
a. keterangan banyak atau sedikit
b. keterangan alasan terjadinya sesuatu hal
c. keterangan waktu
d. penjelasan tentang keadaan atau proses terjadinya sesuatu
Soal Tematik Kelas 4 IPA KD 3.8
7. Perhatikan gambar berikut!Bagian bunga yang ditunjuk oleh tanda panah pada gambar tersebut adalah ....
a. putik
b. benang sari
c. mahkota bunga
d. kelopak bunga
8. Beberapa jenis tumbuhan memiliki batang yang ada di dalam tanah. Batang yang ada di dalam tanah tersebut berfungsi untuk ....
a. menopang tubuh tumbuhan
b. mengedarkan zat makanan hasil fotosintesis
c. mengedarkan air dan mineral
d. menyimpan cadangan makanan
9. Tanaman pangan yang paling banyak dibudidayakan di Indonesia adalah ....
a. ubi
b. jagung
c. singkong
d. padi
Soal Tematik Kelas 4 IPS KD 3.1
10. Teluk Tomini terletak di ....a. Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat
b. Kabupaten Polewali, Provinsi Sulawesi Barat
c. Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara
d. Kabupaten Muna, Provinsi Sulawesi Tenggara
11. Bagian daratan yang mempunyai ketinggian 400-600 meter di atas permukaan laut adalah ....
a. gunung
b. dataran tinggi
c. dataran rendah
d. pantai
12. Danau yang terletak di Provinsi Papua adalah ....
a. Danau Kerinci
b. Danau Poso
c. Danau Sentani
d. Danau Towuti
Soal Tematik Kelas 4 SBDP KD 3.4
13. Karya seni yang dilakukan dengan teknik menempelkan bahan hingga membentuk sebuah karya disebut teknik ....a. tempel
b. potong
c. lipat
d. anyam
14. Contoh bahan alam yang bisa digunakan untuk membuat kolase yaitu ....
a. karet
b. ranting
c. tutup botol
d. serat sintetis
15. Orang yang dapat menilai serta memberikan tanggapan terhadap karya seni disebut ....
a. peminat seni
b. pelaku seni
c. pencipta seni
d. kritikus seni
Soal Isian dan Essai
1. Terjadi bencana alam seperti tanah longsor dan banjir merupakan dampak dari sikap ... terhadap tumbuhan.2. Dengan melaksanakan kewajiban, hak kita terhadap makanan akan ....
3. Orang yang bertanya dalam wawancara disebut ....
4. Sebutan yang tepat untuk orang yang diwawancarai adalah ....
5. Bagian tubuh buah yang kita makan adalah ....
6. Bibit padi yang unggul akan menghasilkan padi yang ....
7. Nama tanjung yang berada di Pulau Nusa Penida, Bali adalah ....
8. Nama teluk yang terletak di Provinsi Banten adalah Teluk ....
9. Karya seni yang dilakukan dengan menempelkan bahan hingga membentuk sebuah karya disebut karya seni ....
10. Teknik yang digunakan oleh para seniman untuk membuat karyanya dapat ....
B. Soal PH Kelas 4 Tema 3 Sub tema 1 Lainnya
Soal Pilihan Ganda
1. Kewajiban kita terhadap tumbuhan adalah ....a. menghabiskannya
b. memanfaatkannya
c. melestarikannya
d. merusaknya
2. Merusak tumbuhan merupakan tindakan ... kewajiban terhadap tumbuhan.
a. melalaikan
b. menghiraukan
c. melaksanakan
d. mengindahkan
3. Contoh sikap bijak terhadap makanan adalah ....
a. membiarkan toples terbuka setelah mengambil makanan
b. mengambil makanan sebanyak-banyaknya
c. menyisakan makanan saat makan
d. mengambil makanan secukupnya
4. Saat melakukan wawancara, informasi atau penjelasan dari narasumber sebaiknya ....
a. dicatat atau direkam
b. dijalankan
c. dipatuhi
d. disebarluaskan
5. Berikut yang termasuk kriteria pertanyaan wawancara yang baik adalah ....
a. berupa pertanyaan tertutup
b. setiap pertanyaan bisa berdiri sendiri
c. diawali dengan kata tanya 5W + 1H
d. pertanyaan sesuai keinginan narasumber
6. Memperkenalkan diri kepada narasumber merupakan sikap dan keterampilan yang dilakukan pada tahap ....
a. ketika melakukan wawancara
b. sebelum melakukan wawancara
c. setelah melakukan wawancara
d. perkenalan
7. Perhatikan gambar berikut!
Bagian buah yang ditunjuk oleh tanda panah pada gambar tersebut adalah ....
a. kulit buah
b. daging buah
c. tangkai buah
d. biji buah
8. Makanan pokok masyarakat Indonesia adalah ....
a. jagung
b. singkong
c. beras
d. gandum
9. Tanaman padi akan mengalami pertumbuhan selama ....
a. 120-150 hari
b. 110-130 hari
c. 130-160 hari
d. 100-107 hari
10. Obyek wisata Pantai Parangtritis terletak di Provinsi ....
a. Jawa Timur
b. Jawa Tengah
c. DI Yogyakarta
d. Banten
11. Danau Sentani terletak di Provinsi ....
a. Bali
b. Nusa Tenggara Barat
c. Sulawesi Selatan
d. Papua
12. Berikut ini yang merupakan contoh sumber daya alam di Dataran Tinggi Dieng adalah ....
a. kentang dan carica
b. kentang dan jagung
c. kentang dan kedelai
d. kentang dan kayu jati
13. Bahan yang biasa digunakan dalam karya kolase ditempel menggunakan ....
a. getah
b. lem kertas
c. lem besi
d. lem pipa
14. Gaya seseorang dalam membuat karya seni meliputi hal-hal berikut, kecuali ....
a. jumlah
b. bentuk
c. pewarnaan
d. pemilihan tema yang sesuai
15. Berikut adalah tingkatan apresiasi setiap orang, kecuali ....
a. peminat seni
b. pelaku seni
c. penjual seni
d. kritikus seni
Soal Isian
1. Membuang-buang makanan berarti ... kewajiban kita terhadap makanan.2. Membuang makanan merugikan diri sendiri dan ....
3. Pertanyaan yang mampu memancing jawaban detail disebut pertanyaan ....
4. Saat melakukan wawancara, kalimat pertanyaan yang baik selalu diawali dengan kata ....
5. Perhatikan gambar berikut!
Bagian tumbuhan pada gambar tersebut berfungsi untuk ....
6. Bibit padi yang unggul akan menghasilkan padi yang ....
7. Air asin yang menutupi permukaan bumi dan sangat luas disebut ....
8. Tanaman teh cocok ditanam di daerah yang bercurah hujan ....
9. Teknik membuat kolase yaitu merekatkan bahan pada ....
10. Cara seseorang dalam membuat karya seni yang meliputi bentuk, pewarnaan, dan pemilihan tema yang sesuai disebut ....
C. Kunci Jawaban Soal PH Kelas 4 Tema 3 Sub tema 1 Hewan dan tumbuhan dilingkungan rumahku
Jawaban Soal Pilihan Ganda
1. Jawaban : c2. Jawaban : c
3. Jawaban : c
4. Jawaban : c
Pembahasan : Kata tanya berapa digunakan untuk menanyakan jumlah. Informasi yang didapat berupa penjelasan hasil menghitung jumlah secara tepat berupa bilangan. Informasi juga bisa berupa keterangan banyak atau sedikit jika jumlah sulit dihitung secara tepat.
5. Jawaban : c
Pembahasan : Kata tanya apa/apakah digunakan untuk menanyakan benda, keadaan, atau perbuatan. Informasi yang didapat berupa benda, pengertian, penjelasan, atau penegasan.
6. Jawaban : d
Pembahasan : Kata tanya bagaimana digunakan untuk menanyakan keadaan atau proses terjadinya suatu hal. Informasi yang didapat berupa penjelasan tentang keadaan atau proses terjadinya sesuatu.
7. Jawaban : b
Pembahasan : Bagian bunga yang ditunjuk oleh tanda panah pada gambar tersebut adalah benang sari yang merupakan alat perkembangbiakan jantan pada bunga.
8. Jawaban : d
Pembahasan : Batang tumbuhan yang ada di dalam tanah berfungsi untuk menyimpan cadangan makanan. Contoh tumbuhan yang memiliki batang di dalam tanah adalah kentang.
9. Jawaban : d
Pembahasan : Tanaman pangan yang paling banyak dibudidayakan di Indonesia adalah padi karena beras adalah makanan pokok sebagian besar masyarakat Indonesia.
10. Jawaban : c
11. Jawaban : b
Pembahasan : Bagian daratan yang mempunyai ketinggian 400-600 meter di atas permukaan laut adalah dataran tinggi. Gunung adalah permukaan tanah yang menjulang lebih tinggi dari daerah sekitarnya, tingginya lebih dari 600 meter di atas permukaan laut. Dataran rendah adalah bagian daratan yang datar dengan ketinggian antara 0-200 meter di atas permukaan laut. Pantai adalah bagian daratan yang berbatasan langsung dengan laut dan merupakan daerah pasang surut air laut.
12. Jawaban : c
Pembahasan : Danau yang terletak di Provinsi Papua adalah Danau Sentani. Danau Kerinci terletak di Provinsi Sumatra Barat. Danau Poso terletak di Provinsi Sulawesi Tengah. Danau Towuti terletak di Provinsi Sulawesi Selatan.
13. Jawaban : a
Pembahasan : Sudah jelas.
14. Jawaban : b
Pembahasan : Contoh bahan alam yang bisa digunakan untuk membuat kolase yaitu ranting. Serat sintetis dan karet termasuk bahan olahan. Sedangkan tutup botol termasuk bahan bekas.
15. Jawaban : d
Pembahasan : Sudah jelas.
Jawaban Soal Isian
1. Jawaban : tidak bijakPembahasan : Bencana alam tanah longsor dan banjir terjadi akibat penggundulan hutan. Hal tersebut merupakan sikap tidak bijak terhadap tumbuhan.
2. Jawaban : terpenuhi
Pembahasan : Sudah jelas.
3. Jawaban : pewawancara
Pembahasan : Sudah jelas.
4. Jawaban : narasumber
Pembahasan : Sudah jelas.
5. Jawaban : daging buah
Pembahasan : Sudah jelas.
6. Jawaban : unggul
Pembahasan : Bibit padi yang unggul akan menghasilkan padi yang unggul juga. Padi yang unggul nantinya akan meningkatkan hasil panen petani.
7. Jawaban : Tanjung Bakung
Pembahasan : Sudah jelas.
8. Jawaban : Banten
Pembahasan : Sudah jelas.
9. Jawaban : teknik tempel
Pembahasan : Karya seni yang dilakukan dengan menempelkan bahan hingga membentuk sebuah karya disebut karya seni teknik tempel. Karya seni teknik tempel terdiri atas kolase, mozaik, dan montase.
10. Jawaban : berbeda-beda
Pembahasan : Teknik yang digunakan oleh para seniman untuk membuat karyanya dapat berbeda-beda. Setiap seniman biasanya memiliki ciri khas tersendiri dalam menciptakan sebuah karya.
Jawaban Soal Pilihan Ganda
1. Jawaban : cPembahasan : Tumbuhan harus kita lestarikan karena tumbuhan mempengaruhi kelangsungan hidup kita.
2. Jawaban : a
Pembahasan : Merusak tumbuhan berarti telah melalaikan kewajiban terhadap tumbuhan. Kita seharusnya merawat tumbuhan agar tetap lestari.
3. Jawaban : d
Pembahasan : Salah satu sikap bijak terhadap makanan adalah mengambil makanan secukupnya. Dengan demikian, kita bisa menghabiskan makanan tersebut dan tidak perlu membuangnya.
4. Jawaban : a
Pembahasan : Saat melakukan wawancara, informasi atau penjelasan dari narasumber sebaiknya dicatat atau direkam, lalu disimpulkan.
5. Jawaban : c
Pembahasan : Kriteria pertanyaan wawancara yang baik:
• sesuai topik
• berupa pertanyaan terbuka
• menggali lebih banyak informasi
• diawali dengan kata tanya 5W + 1H
• pertanyaan fokus atau tepat sasaran
• menggunakan bahasa yang benar
• antarpertanyaan berkesinambungan.
6. Jawaban : a
Pembahasan : Sikap dan keterampilan pada tahap ketika melakukan wawancara adalah sebagai berikut.
• Memperkenalkan diri kepada narasumber.
• Menyebutkan tujuan melakukan wawancara.
• Memulai wawancara dengan mengajukan pertanyaan yang ringan.
• Membuat suasana menjadi santai terlebih dahulu, baru membahas topik wawancara.
• Mengajukan pertanyaan secara jelas, tidak berbelit-belit, dan tidak menyinggung narasumber.
• Mendengarkan informasi dari narasumber dengan saksama.
• Tidak memotong penjelasan narasumber.
• Tidak mengulang jawaban narasumber.
• Mencatat inti atau merekam wawancara.
• Mengambil kesimpulan dari informasi yang disampaikan narasumber.
7. Jawaban : c
Pembahasan : Sudah jelas.
8. Jawaban : c
Pembahasan : Sudah jelas.
9. Jawaban : b
Pembahasan : Sudah jelas.
10. Jawaban : c
Pembahasan : Pantai Parangtritis terdapat di Kabupaten Bantul, Provinsi DI Yogyakarta.
11. Jawaban : d
Pembahasan : Sudah jelas.
12. Jawaban : a
Pembahasan : Sudah jelas.
13. Jawaban : b
Pembahasan : Sudah jelas.
14. Jawaban : a
Pembahasan : Gaya seseorang dalam membuat karya seni meliputi bentuk, pewarnaan, dan pemilihan tema yang sesuai. Jumlah tidak termasuk gaya seniman dalam membuat karya seni.
15. Jawaban : c
Pembahasan : Tingkatan apresiasi setiap orang ada beberapa yaitu peminat seni, pelaku seni, pencipta seni, dan kritikus seni. Penjual seni bukan termasuk apresiasi seni.
Jawaban Soal Isian
1. Jawaban : melalaikanPembahasan : Sudah jelas.
2. Jawaban : orang lain
Pembahasan : Membuang makanan merugikan diri sendiri dan orang lain. Membuang makanan termasuk contoh sikap yang tidak bijak terhadap makanan.
3. Jawaban : terbuka
Pembahasan : Sudah jelas.
4. Jawaban : tanya
Pembahasan : Sudah jelas.
5. Jawaban : tempat berlangsungnya fotosintesis
Pembahasan : Gambar tersebut adalah daun. Daun pada tumbuhan berfungsi sebagai tempat berlangsungnya proses fotosintesis. Bahan yang diperlukan dalam proses fotosintesis adalah air, karbon dioksida, dan cahaya matahari.
6. Jawaban : unggul
Pembahasan : Bibit padi yang unggul akan menghasilkan padi yang unggul juga. Padi yang unggul nantinya akan meningkatkan hasil panen petani.
7. Jawaban : laut
Pembahasan : Sudah jelas.
8. Jawaban : tinggi
Pembahasan : Tanaman teh cocok ditanam di daerah dataran tinggi yang memiliki curah hujan tinggi.
9. Jawaban : permukaan bidang
Pembahasan : Sudah jelas.
10. Jawaban : gaya
Pembahasan : Sudah jelas.
Baca Juga Soal Tematik Kelas 4 Tema 3 Sub tema lainnya
Soal Tematik Kelas 4 Tema 3 Sub tema 2 Keberagaman Makhluk Hidup DilingkungankuSoal Tematik Kelas 4 Tema 3 Sub tema 3 Ayo Cintai Lingkungan